Selamat Datang di website resmi Jurusan Teknik Kimia, Universitas Riau.

Oleh Hari-Rionaldo | Sept. 24, 2018, 10:43 a.m.

SUKSES PSTK PADA PIMNAS 31 UNIVERSITAS NEGRI YOGYAKARTA. (28 Agustus – 02 September 2018)


Example blog post alt

Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) merupakan salah satu program Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat Jendral Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementrian Riset, Teknologi & Pendidikan Tinggi, untuk meningkatkan kualitas peserta didik (mahasiswa) di Perguruan Tinggi. Diharapkan mahasiswa kelak dapat menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademis, profesional, dapat menerapkan, mengembangkan, meyebarluaskan Ipteks dan memperkaya budaya nasional.

PIMNAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional) merupakan sebuah ajang kompetisi karya kreatifitas mahasiswa tingkat nasional yang didanai oleh Kemenristekdikti. Dalam ajang ini diperlombakan bidang Penelitian (PKM-PE & PSH), bidang Pengabdian Masyarakat (PKM-M), bidang Kewirausahaan (PKM-K), bidang Karya Cipta (PKM-KC), bidang penerapan Teknologi (PKM-T).  

 

         Tim mahasiswa Prodi Sarjana Teknik Kimia berhasil memperoleh medali perak, dalam katagori poster.

 

Pada PIMNAS ke -31 ini Universitas Riau berhasil memperoleh kesempatan mengirim 14 tim mahasiswa, setelah melalui seleksi nasional. Program Studi Sarjana Teknik Kimia (PSTK) Jurusan Teknik Kimia Fakultas Teknik Unversitas Riau mendominasi jumlah mahasiswa yang diberangkatkan, yakni 7 tim diantara 14 tim yang dibiayai Kemenristekdikti untuk berlomba di Universitas Negeri Yogyakarta. Salah satu tim dari PSTK berhasil menggondol medali perak untuk katagori poster PKM-P, disamping itu tim Universitas Riau juga berhasil memperoleh medali perunggu dan juara favorit dari 480 tim mahasiswa peserta dari seluruh Indonesia.

Kesuksesan tim mahasiswa PSTK tidak lain dikarenakan oleh ketekunan civitas akademika dari tahun ketahun tetap secara sistematik berbuat untuk mencapai atmosfir akademis yang brilliant. Dibidang PKM ini prestasi PSTK sudah mulai terlihat semenjak berhasilnya tim mhs Universitas lolos Pimnas-27 (2014) di Lombok & Pimnas-28 (2015) di Kendari, Universitas Riau meloloskan masing masing satu tim mhs, diwakili oleh mhs PSTK. Kemudian pada Pimnas-29 (2016) di Bogor UNRI mengirim 6 tim mhs ( 4 tim dari PSTK), Pimnas-30 di Makasar UNRI mengirim 9 tim mhs ( 6 tim mhs PSTK), Pimnas-31 di UNY Yogyakarta yang bari berlangsung UNRI meloloskan 14 tim mhs ( 7 tim mhs PSTK ). Pada Pimnas-31 ini keberhasilan tim mhs UNRI sudah mencapai medali perak yang diperoleh tim mhs PSTK, sebelumnya baru mendapat medali perunggu dan juarat favorit yang juga diwakili oleh tim mahasiswa PSTK. Kebolehan ini akan memicu semangat mahasiswa dan dosen untuk semakin kreatif dan inovatif dalam berbagai bidang PKM.

Kelompk mhs PSTK yang berhasil mendapat medali perak pada PIMNAS ke-31, terdiri dari Angela Marici Lisda Elfriyani Situmorang (angkt. 2016)sebagai ketua  serta Revika Wulandari (angkt. 2016) dan David Ali Hermawan (angkt.2017) sebagai anggota dengan ide kreatif dan inovatif yaitu “ A BEEF (Anti Bacterial Edible Film) sebagai Antimicrobial Edible Film “ untuk Memperpanjang Umur Simpan Daging Beku. Keberhasilan ini tidak luput dari dukungan dan kerjasama dengan dosen pendamping Bapak Irdoni.HS,MS, Ibu PJ PKM Fakultas Teknik, Ibu PJ PKM Universitas Riau, serta pihak lain yang sudah sangat membantu kami untuk dapat menyelesaikan dan mempersipkan diri secara maksimal. Doa orang tua dan izin Allah swt diatas segalanya. Sebuah keberhasilan bukan ditandai dengan adanya peghargaan yang didapat oleh seseorang, tetapi keberhasilan yang sesungguhnya adalah saat karya dan inovasi kita dapat bermanfaat bagi masyarakat luas. Semangat kami ucapkan untuk seluruh mahasiswa Indonesia yang telah menghasilkan ide kreatif yang bermanfaat bagi masyarakat. Teruslah mengasilkan inovasi dan ide kreatif lainnya . (ird-02092018).